Hari keempat dari Tantangan 10 Hari Melatih Kemandirian Anak, bertepatan dengan hari Senin. Siapapun setuju hari Senin adalah hari yang sangat sangat sangaaat...
Kesibukan pagi yang berkejaran dengan waktu sambil mengkondisikan anak-anak agar tiba tepat waktu di sekolah dengan suasana fisik dan hati yang nyaman.
Rencananya,di hari keempat saya masih tetap akan menguatkan poin mandiri melayani kebutuhan sendiri. Tapi karena bertepatan dengan awal pekan, saya juga mulai masuk ke poin kedua yang ingin saya latihkan yaitu mengelola uang saku mingguan. Tentunya poin-poin yang belum 'klir' pada latihan melayani kebutuhan sendiri tetap saya latihkan.
Ketika mulai sounding akan menerapkan uang saku mingguan, ternyata Icha sudah cukup familiar dengan pemisahan keuangan menjadi 3 bagian yaitu spend, save and share. Pernah diajarin sama Ustadz ( guru kelas ) katanya. Alhamdulillah kalau begitu, jadi tinggal praktek aja.
Jadi saya mulai dengan menghitung perkiraan berapa kebutuhan Icha dalam satu mimggu, melebihkannya lima ribu sebagai dana lain-lain. Kemudian, saya sampaikan rule of the game mengenai tatacara mengelola uang saku mingguan. Pekan pertama, saya menganggarkan dana 50 ribu rupiah sebagai uang saku mingguannya. Dengan rincian sebagai berikut :
- uang saku harian sebesar 5000 x 7 hari = 35.000
- infaq hari Jumat = 10.000
- dana lain-lain/ditabung = 5000
Jika ada sisa dari uang saku hariannya, boleh dia masukkan ke dalam pos infaq atau tabungan.
Catatan hari pertama dari kelolaan uang sakunya:
- beli stiker label nama untuk adek @2500 ( isi 10 lembar ) x 2 = 5000
lah, uang saku hari ini habis dong buat beli stiker buat adek aja?
"Ngga papa....lagi males jajan" kata Icha
"Kenapa..? kan bisa ditabung.. ?" kejar saya
"Emmmm... kakak merasa bersalah, kemarin marahin adek ...."
duuu, jadi mellow nih emaknya ><
#Level2
#BunsayIIP
#MelatihKemandirian
#Tantangan10Hari
#HariKe4
"Kenapa..? kan bisa ditabung.. ?" kejar saya
"Emmmm... kakak merasa bersalah, kemarin marahin adek ...."
duuu, jadi mellow nih emaknya ><
#Level2
#BunsayIIP
#MelatihKemandirian
#Tantangan10Hari
#HariKe4
0 Komentar
Haloo, terima kasih sudah membaca ! Jika kalian mempunyai pertanyaan terkait artikel ini, silakan drop pertanyaan di kolom komentar, bukan melalui media sosial. Jangan gunakan profil 'unknown' ya .. ( maaf banget niih, komentar 'unknown' dan meninggalkan link hidup tidak saya tampilkan )