Kena Iritasi Ketiak? Saya Lakukan 5 Hal Ini


Awal ramadhan kemarin, tanpa sadar, saya sering garuk-garuk ketiak. Awalnya saya pikir karena telat bersihin bulu keti, jadi agak gatal-gatal gimana gitu.  Setelah saya cek, ternyata di area keti sudah terbentuk luka iritasi diameter sekitar 1 senti. Pantes aja, dipakaiin deodorant stick perihnya minta ampun. Saya coba ganti dengan bedak BB, ternyata masih tetap perih. Jadi terpaksa saya tinggalkan deodorant stick dan teman-temannya. Sebenarnya nggap pede banget kalau nggak pakai produk penghilang BB di keti, khawatir ada aroma-aroma yang mengganggu saat beraktifitas dengan yang lain. Apalagi situasi lebaran kayak gini lagi sibuk-sibuknya jadwal silaturahmi ke sanak saudara. 

Iritasi, memang sering terjadi di lipatan-lipatan kulit. Terutama daerah yang lembab dan rawan tumbuh jamur. Salah satu referensi yang saya baca, ternyata iritasi juga ada kaitannya dengan dehidrasi. Entah sebab jamur atau deidrasi, iritasi ini sukses menyerang saya selama ramadhan kemarin. Rasanya, jangan ditanya uncomfort banget.

Untungnya beberapa tips yang saya lakukan ini lumayan mengurangi ketidaknyamanan saya

1. Membersihkan ketiak sabun antiseptik saat mandi, kemudian keringkan dengan handuk setelahnya

2. Bawa tisu basah/baby wipes non alkohol (lebih bagus lagi jika dapet yang anti iritasi) kemana-mana.
Buat apa ? Jadi ketika posisi sedang di luar rumah kemudian miss keti  memproduksi keringat berlebih dan menebarkan aroma tidak sedap, segera menghilanglah sebentar (ke toilet atau rest room yaa) untuk membersihkan ketiak dengan tisu basah sampai benar-benar bersih dan aroma tidak sedapnya hilang.

3. Gunakan bedak bayi untuk mengurangi rasa lembab di ketiak. Jika kita sudah terbiasa menggunakan produk penghilang BB di ketiak, pasti rasanya nggak nyaman banget kalau nggak pakai. Baby talc ini bisa bantu kita mengurangi rasa tidak nyaman itu. Kandungan baby talc yang lembut nggak bikin perih ketiak yang lagi iritasi. Cuma, jangan berharap baby talc ini akan menahan miss keti dari aroma tidak sedap. Karena komposisi baby talc tidak dirancang untuk menetralisir bau ketiak. Jadi hanya mengurangi kelembaban saja.

4. Minimalkan aktifitas yang memicu keringat berlebih. Ya, misalnya harus keliling silaturahmi, jalan aja biasa nggak usah pakai lari. Hehehe.

5. Sebaiknya hindari pemakaian deodorant atau produk penghilang BB yang bersentuhan langsung dengan area iritasi selama proses penyembuhan,  jika terpaksa menggunakan produk penghilang bau badan, pilih yang alami, seperti tawas atau minimal cari produk yang aman untuk iritasi, ada koq di minimarket. Dan yang paling penting tahan tangan kita supaya nggak garuk-garuk, karena semakin digaruk iritasi akan semakin melebar. Jika iritasi semakin melebar dan tak kunjung sembuh jangan ragu untuk berkonsultasi dengan dokter. 

Posting Komentar

0 Komentar