Festival Sahabat Generasi Maju Langkah Nyata Dukungan SGM Untuk Orangtua Indonesia


Setelah sukses  di Jogjakarta akhir Juni lalu, Festival Sahabat Generasi Maju SGM Eksplor hadir di Surabaya Minggu 22 Juli 2018. Bertempat di Parkir Timur Delta Plaza Surabaya, acara ini menyedot antusiasme yang cukup tinggi dari ayah bunda di Surabaya dan sekitarnya.

Melalui acara ini, SGM Eksplor ingin mengajak orangtua Indonesia untuk dapat mendukung prestasi si kecil melalui berbagai kegiatan yaitu, lomba mewarnai bagi usia 3-6 tahun, aneka permainan dan edukasi untuk mengasah potensi anak, juga tidak ketinggalan unjuk penampilan potensi di atas panggung. Keren kaan..? Seperti yang disampaikan bunda Astrid Prasetyo, Marketing Manager SGM Eksplor, “Sejalan dengan visi SGM Eksplor,kami percaya bahwa setiap anak Indonesia berhak maju memiliki masa depan yang cerah sehingga dapat meraih cita-citanya. Selama lebih dari 60 tahun SGM Eksplor telah mendukung orangtua Indonesia dengan melengkapi kebutuhan nutrisi si kecil dan mengadakan edukasi nutrisi secara rutin untuk mendukung si kecil memiliki 5 Potensi Anak Generasi Maju yang cerdas kreatif tumbuh tinggi & kuat, supel, mandiri dan percaya diri.”
Psikolog Anna Surti Ariani

Acara ini juga menghadirkan psikolog anak dan keluarga, Anna Surti Ariani, S.Psi., M.Si.,Psi,. Sejalan dengan bunda Astrid, psikolog yang akrab disapa mbak Nina ini juga menyampaikan bahwa untuk mendorong anak memiliki 5 Potensi Generasi Maju, orangtua harus menggali lima aspek tumbuh kembang anak yang saling berkaitan satu sama lain agar anak dapat memiliki tumbuh kembang yang optimal, yaitu dari aspek fisik, kognitif, emosi, bahasa dan sosial. Orang tua dan lingkungan sekitar diharapkan dapat secara bertahap dan terus menerus menstimulasi kelima aspek tumbuh kembang ini. Karena lima potensi anak generasi maju tidak tumbuh secara instan namun perlu dikembangkan sejak dini.



Ada keseruan apa saja di Festival Sahabat Generasi Maju Surabaya?  Pastinya seru banget,  karena rangkaian kampanye ini bekerja sama dengan PAUD sebagai institusi pendidikan usia dini. Tidak hanya dari dalam kota Surabaya, tetapi juga berasal dari kota-kota sekitar seperti Sidoarjo, Mojokerto dan sekitarnya. Di acara ini bunda dan si kecil bisa mencoba berbagai wahana edukatif yang disediakan. Ada booth Kelas Kreatifitas, Kelas Olahraga juga tidak ketinggalan aktivitas digital di Mini Mobi SGM Eksplor. Tidak hanya di Surabaya, di tahun 2018 ini, aktivitas Mini Mobi akan berkeliling ke 8000 area di Indonesia dan melakukan edukasi nutrisi dan stimulasi bagi anak-anak melalui berbagai permainan edukatif. Bunda Astrid menambahkan, bahwa dukungan yang selama ini telah diberikan oleh SGM Eksplor dalam hal edukasi nutrisi akan terus dilakukan dalam skala yang lebih besar, dapat dilihat melalui kegiatan Mini Mobi dan aktivitas Digital.

Dalam press release nya, Bapak Arif Mujahidin, Corporate Communication Director Danone Indonesia menyampaikan “SGM Eksplor adalah salah satu produk susu pertumbuhan yang telah lama dikenal oleh masyarakat Indonesia. Berbagai kegiatan dalam Kampanye Anak Generasi Maju oleh SGM Eksplor selaras dengan visi dari Danone di Indonesia yaitu One Planet One Health. Melalui produk bernutrisi dan edukasi yang dilakukan oleh kelompok usaha Danone di Indonesia, kami memastikan bahwa kehadiran kami dapat memberikan kesehatan ke sebanyak mungkin masyarakat dunia.”

Tidak hanya sukses di Surabaya dan Yogyakarta, acara ini juga telah digelar di Bandung ( 21 Juli 2018 ) dan Medan ( 22 Juli 2018 ). Sedangkan untuk puncak acara dan grand final dari lomba-lomba yang sudah digelar, akan diadakan di Summarecon Mal Bekasi pada tanggal 27 – 29 Juli 2018. Bagi ayah bunda di area Jabodetabek, jangan sampai ketinggalan acara seru ini. Ayah bunda bisa mengikuti informasi lebih lanjut di Facebook Aku Anak SGM, dimana ayah bunda juga bisa bertanya langsung melalui live chat dengan para ahli seperti dokter anak dan psikolog. Jangan lupa, ikuti juga melalui medial sosial resmi lainnya, yaitu instagram @akuanaksgm dan twitter @tanyasgm

Posting Komentar

16 Komentar

  1. Seru banget ya mba acaranya, anak-anak gembira, emaknya juga hepi hehehe

    BalasHapus
    Balasan
    1. Iya mba, jauh² yg datang dari mojokerto jg ada..

      Hapus
  2. waah asyik sekali ya ada acara.begituu😍

    BalasHapus
    Balasan
    1. Yang di Jogja diadakan di Taman Pintar loh mbak, pas aku di Jogja kemarin kayaknya lg event

      Hapus
  3. acaranya edukatif banget ya, tapi seru
    sehingga anak2 juga suka

    BalasHapus
    Balasan
    1. Betul mbak, SGM punya gawe pastinya full edukatif

      Hapus
  4. acara kayak gini memang bagus banget buat family time ya mbak

    BalasHapus
    Balasan
    1. Betul mbak, semoga makin sering ada event gini ya,hehhee

      Hapus
  5. Wow keren tuh acaranya

    BalasHapus
    Balasan
    1. Iya mba, alhamdulillah berkesempatan datang ke acara kayak gini

      Hapus
  6. Semoga thn dpn ada acaca spt ini lg ya.. Pgn ikutan lombanya jg, yg kmrn kelewatankk.😁

    BalasHapus
    Balasan
    1. Aamiin, moga sering² bikin acara trus kita diundang liputan lagi ya, hehehe

      Hapus
  7. Andai Salfa teko yo Mbak. Lak senang eram...

    BalasHapus

Haloo, terima kasih sudah membaca ! Jika kalian mempunyai pertanyaan terkait artikel ini, silakan drop pertanyaan di kolom komentar, bukan melalui media sosial. Jangan gunakan profil 'unknown' ya .. ( maaf banget niih, komentar 'unknown' dan meninggalkan link hidup tidak saya tampilkan )